Ternyata Vocaloid ini punya keunikan tersendiri lho dalam lagu-lagunya! Contohnya adalah 'Evil Saga' ini. Evil Saga bukan judul sebuah lagu, tetapi kumpulan dari banyak lagu yang membentuk cerita. Inti ceritanya ada di lagu duo kembar Vocaloid, Kagamine Len dan Kagamine Rin.
Oya, memang lagu-lagu yang dinyanyikan mirip, tapi sebenarnya beda lho! Jika kita perhatikan liriknya, banyak yang berubah, untuk mempermudah, silahkan baca eng-sub yang tersedia.
Berikut video-videonya ^^
1. Daughter Of Evil (Kagamine Rin)
another version
2. Servant Of Evil (Kagamine Len)
another version
3. Prince Of Blue (Kaito) - Fan-Made Video
4. Daughter Of Vengence (Meiko) - Fan-Made Video
5. Message Of Regret (Kagamine Len dan Rin)
6. Daughter Of White (Yowane Haku)
7. Daughter Of Green (Hatsune Miku) - Fan-Made Video
8. Re-Birth (Kagamine Len)
Ceritanya adalah sebagai berikut :
Kagamine Len dan Rin adalah anak kembar keturunan raja. Akan tetapi. menurut tradisi, anak kembar merupakan malapetaka, karena itu, mereka dipisahkan, Rin tetap menjadi seorang putri raja, sedangkan Len menjadi pelayannya. Len telah mengucapkan sumpah setianya pada sang putri, karena ia menyayangi saudarinya.
Suatu kali, sang putri jatuh cinta pada seorang pangeran, Kaito, dari negeri seberang. Rin mengirimkan orang untuk menanyakan bersediakan sang pangeran menikahi putri. Kaito menolak hal tersebut, karena ia telah jatuh hati pada seorang gadis berambut hijau dari negeri tetangga, Miku. Di sisi lain, Len yang sedang berbelanja tidak sengaja bertemu dengan Miku dan jatuh cinta kepadanya. Ketika Len kembali ke istana, ia melihat saudarinya itu menangis karena patah hati. Rin pun berkata bahwa Miku seharusnya mati. Len yang mendengar hal itu terpaksa memenuhi permintaan sang putri, dan ia membunuh Miku.
Kaito mengetahui bahwa dalang sebenarnya adalah Rin, maka ia menyuruh seorang jendral, Meiko, untuk menangkap dan mengeksekusi sang putri. Len berusaha menyelamatkan saudarinya, ia pun memutuskan untuk bertukar posisi dengan saudarinya, karena mereka kembar. Setelah itu Len dieksekusi. Yowane Haku, teman Miku (dari negeri tetangga juga), mengetahui bahwa yang dieksekusi itu bukan sang putri, dan ia menemukan Rin yang asli, ia pun mencoba membunuh Rin karena dendamnya sebagai sahabat Miku. Akan tetapi ia mengurung niatnya, karena ia menyadari betapa sedihnya hati Rin hingga mengingatkan Haku pada masa lalunya yang suram.
[Ternyata, seluruh kisah ini berpangkal pada Miku. Semua itu direncanakan karena paksaan ayahnya yang licik, yang menginginkan harta kerajaan Kaito dan Rin. Mengetahui bahwa Rin jatuh hati terhasap Kaito, ayah Miku menyuruh Miku menikah dengan Kaito, agar Rin patah hati dan kerajaannya porak poranda. Akan tetapi, ia sebenarnya tidak mau menikah dengan Kaito dan ia sebenarnya jatuh hati kepada Len. Maka dari itu, ia tidak keberatan dibunuh oleh Len untuk menyelesaikan seluruh masalah.]
Akhir cerita, Len dan Rin akhirnya ber-reinkarnasi. Tidak hanya mereka berdua saja yang ber-reinkarnasi, tetapi juga, Miku, Kaito, Meiko, (seharusnya Yowane Haku juga, tapi karena ia vocaloid seri baru, lebih baru dari Megurine Luka, keberadaanya belum terlalu populer) bangun sebagai robot penyanyi yang kita sebut vocaloid. Mereka berlima menjadi 'saudara' yang akrab. Suatu hari, ketika Len tertidur, ia melihat pecahan masa lalunya di mana ia dan Rin tertidur di bawah pohon.
## note : bagian yang di dalam [...] itu tambahan fan-made saja. Dalam seri aslinya tidak ada.)
Untuk beberapa video memang cuma gambar saja, karena mungkin, lagunya tidak official. Tapi meski ada yang gambarnya bergerak, video-video tersebut belum tentu official lho ya!
Video no. 3, 4, dan 7 itu sebenarnya fan-made video, tapi CHi mengepostnya agar ceritanya lebih menarik. ^^
Selain 'Evil Saga', Vocaloid juga mengeluarkan seri lain yang berjudul 'Clockwork Lullaby'. Kapan-kapan CHiaki akan coba untuk posting (kalau data dan waktu mencukupi =_=").
Oya, CHiaki juga dapat info tentang video terakhir "Re-Birth" yang dinyanyikan oleh Kagamine Len. Ada beberapa pihak yang bersikukuh menekankan bahwa lagu tersebut merupakan Clockwork series, ada pula yang berkata lagu tersebut bagian dari Evil Saga. Hingga kini, lagu "Re-Birth" tersebut masih diperdebatkan dalam forum dan kebenarannya belum diketahui meluas.
credit : answer.yahoo.com
**thanks for the video published in youtube by :
1,2,8 : lordxwillie
3 : moarsubs
4 : kittykat12211
5 : NicoNicoHorizon
6 : xxKMSakura
7 : kawaiivocaloid